Terjagaku diantara malam ......
Hujan masih terdengar lagunya,
Gemuruh suara memenuhi langit dan bumi dalam debaran jantung yang mengencang........
Astaqfirullahaladzim.......
La ilahaIlallah......
La ilahaIlallah......
La ilahaIlallah......
Ku ucap berulang-ulang sampai menghilang gemuruh itu entah kemana.
Tatapanku jatuh saling berpandang penuh tanya.....
apa gerangan gemuruh dasyat itu ?
Mulutpun berucap kiamatkah ini?
Tertegun ku dalam diam yang merubah rasa menjadi takut......
Istighfarku berangkai panjang.
Bathin ini memuncakan taqwa diketinggian rasa....
Pasrahku dihempasan malam andai semua benar adanya.......
Pandangku saling beradu, penuh bahasa ketidaktahuan.......
Mungkin sebuah teguran untuk penghuni semesta.....
Agar segera berbenah diri.
Mungkin sebagai pengingat akan datangnya saat itu......
Agar kembali dijalan Tuhan jadi satunya langkah.
Mungkin sebagai petunjuk sang Esa.......agar segera bertaubat.
Mungkin sebagai isyarat,........saat seisi alam mulai terlena akan dunia.
Hingga terjagaku di esok hari, dengan kabar yang sama telah kurasakan dimalam itu......
Sungguh semalam benar adanya.
Comments
Post a Comment