Tawa itu masih ada......
Senyum itupun masih dapat dilihat...
Kehangatan jadi kunci rasa ini saling terpaut.
Bahagia itu masih terasakan....
Suka dukapun pernah singgah dan mewarnai semua kisah.
Kesabaran dalam ujian menjadikan kita kuat, bersama doa adalah kekuatan yang merubah segalanya.
Canda itu masih ada....
Ceriapun masih nampak terlihat....
Kebersamaan itupun masih ada.
Kasih sayang adalah kunci rasa ini bisa saling berbagi.
Manja itu masih terjadi....
Argumen berbeda masih berwarna.
Keindahan yang tercipta mengalir disetiap ingat kita.
Saling melengkapi adalah bentuk saling berhubungnya kita.
Percaya itu masih ada....
Setiapun jadi amanah yang terpatri didasar hati.....
Genggaman tangan yang erat adalah kesatuan sebuah keluarga.
Berbagi kebaikan untuk sebuah kebahagiaan.
Bersama masa kita lukis hari-hari dalam kebersamaan yang menghangatkan.....
Dan bersama masa kuingin penambahan angka diusia kita dipanjangkan olehNya dalam kesehatan yang menyerta.
Bersama lembaran masa kuingin kedewasaan kalian tumbuh bersama Rahmat dan RidhoNya.
Dan kudapati kelak dalam kehidupanmu penuh kebahagiaan di dunia dan akhirat.
Aamiin
Comments
Post a Comment